Berita

WUJUD KEPEDULIAN DAN PENGABDIAN, MAHASISWA KKN UMAHA MENGGELAR BAKTI SOSIAL KESEHATAN

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo atau Umaha mengadakan bakti sosial di desa Becirongengor kecamatan Wonoayu Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan bakti sosial ini dilakukan pada hari Sabtu, 19 Agustus 2023 pada pagi hari. Seluruh rangkaian kegiatan baksos hasil kerjasama antara Umaha dan Pemerintah desa Becirongengor juga didukung oleh puskesmas wonoayu. Kegiatan bakti sosial pengobatan gratis yang meliputi tes kesehatan dari tensi darah, cek kolesterol, asam urat hingga cek gula darah telah disiapkan oleh team KKN Umaha. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Camat wonoayu Ir. Ribut Prapto Yuono, M.M. dan Rektor Umaha dr. Hidayatullah Sp.N. Dalam sambutan pembukaan, camat wonoayu menyampaikan rasa terimakasih atas partisipasi dari seluruh mahasiswa KKN Umaha yang telah memberikan sumbangsih dan kontribusi kepada masyarakat khususnya warga desa becirongengor, dengan adanya bakti sosila kesehatan ini banyak membantu warga desa terutama para lansia untuk tetap peduli terhadap kesehatan masing masing. Selepas sambutan dari camat Wonoayu, acarapun disusul dengan sambutan dari Rektor Umaha dr. Hidayatullah, Sp.N. Dalam sambutannya, Rektor Umaha  menegaskan “ Tujuan kegiatan baksos ini adalah untuk menumbuhkan kesadaran dan rasa peduli dari seluruh lapisan masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat dan pentingnya untuk memeriksakan diri dan keluarga ke fasilitas kesehatan yang ada di wilayahnya baik itu puskesmas maupun Rumah Sakit “.  Tidak heran jika Rektor Umaha sangat konsen dan perhatian terhadap dunia kesehatan mengingat beliau adalah seorang dokter. Bakti sosial yang yang diikuti oleh kurang lebih 150 peserta dari warga masyarakat desa becirongengor inipun mendapatkan apresiasi yang positif dari warga sekitar. Meskipun diawal sasaran peserta adalah para lansia, namun di lapangan yang datang  mengikuti baksos dari berbagai kalangan usia. Team yang bertugas saat itu adalah mahasiswa dari Fakultas Ilmu Kesehatan Umaha dan dibantu oleh tenaga medis puskesmas wonoayu. Menurut pengakuan dari salah satu peserta baksos Pak Saleh yang berusia 65 tahun, warga becirongengor mengatakan,  “ acara baksos seperti ini jarang sekali didesa kami, saya senang sekali dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini apalagi gratis, saya bisa tahu tensi darah saya berapa, kolesterol dan asam urat saya berapa. Dengan tahu hasilnya saya akan berhati hati terhadap makanan yang saya makan “. Ucap pak Saleh. Sementara itu ketua panitia KKN Khairil Anam, S.Kom., M.Kom.  Menjelaskan bahwa ” kegiatan bakti sosial ini merupakan salah satu program kerja pendukung kelompok mahasiswa KKN Umaha dan kegiatan bakti sosial ini diselenggarakan dalam bentuk kepedulian mahasiswa KKN Umaha terhadap kesehatan warga sekitar “. Lebih lanjut dikatakan, “ penyelenggaraan baksos ini diharapkan akan meningkatkan hubungan silaturrahmi antara civitas akademika Umaha dengan masyarakat dilingkungan desa becirongengor “. Pungkasnya. Kegiatan baksos ini dilakukan tepatnya di balai desa becirongengor mulai pukul 08:00 WIB hingga selesai. Karena animo masyarakat terhadap kegiatan ini sangat baik, maka kegiatan baksos kesehatan inipun menuai sukses. (Humas-Umaha)

WUJUD KEPEDULIAN DAN PENGABDIAN, MAHASISWA KKN UMAHA MENGGELAR BAKTI SOSIAL KESEHATAN Read More »

BRANDING UMAHA MELALUI MEDIA

Salah satu upaya Yang saat ini dilakukan oleh Universitas Maarif hasyim Latif sidoarjo atau Umaha dalam mepromosikan kampusnya adalah dengan melakukan branding. Upaya ini untuk memperkuat promosi dan pengenalan umaha kepada masyarakat khususnya calon mahasiswa baru. Dalam perkembangannya brand sebagai identitas Umaha, hal ini menjadi alat  yang dilakukan untuk mendukung promosi. Dalam brand terdapat pesan yang menggambarkan identitas Umaha untuk diketahui oleh masyarakat.  Adapun yang dilakukan oleh Umaha adalah dengan menggandeng berbagai media dalam setiap kegiatannya. Salah satu contoh adalah apa yang sudah dilakukan oleh Wakil Rektor IV Dr. Asri Wijayanti dan Direktur Humas Umaha Nur Qoilun atau yang biasa dipanggil bu Iir. Dalam kesempatan yang berbeda, beliau berdua telah melakukan branding Umaha melalui media yang berbeda. Dr. Asri Wijayanti hari ini, Rabu 16 agustus 2023 telah menjadi narasumber di Radio Suara Muslim Surabaya dengan topik pembahasan Perlindungan Hukum Untuk Pekerja Wanita. Sedangkan Bu Iir pada hari Selasa, 15 Agustus 2023 menjadi narasumber di Radio Elshinta Surabaya (97,06 FM) dengan topik pembahasan Perkembangan Pendidikan dan strategi promosi Perguruan Tinggi. Elshinta adalah salah satu Radio Swasta dengan tagline Elshinta News And Talk, yang mana radio ini menghadirkan berita dan informasi untuk pendengarnya, tidak terdapat satu lagupun di chanel radio ini, sehingga kesempatan ini dipergunakan oleh bu Iir untuk mengenalkan Umaha kepada para pendengar Elshinta. Talkshow berdurasi 60 menit tersebut menuai perhatian banyak dari para pendengar, hal ini terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh pendengar baik itu melaui chat WA ataupun yang disampaikan langsung onair byphone. Pak Ahmad di Tuban misalnya menanyakan tentang beasiswa apa saja yang disediakan Umaha? Disambung lagi dengan Amel yang berada di Sidoarjo menanyakan tentang kelebihan dan kekurangan MBKM?.. jawabanpun dijelaskan bu Iir dengan jelas dan gamblang. Begitupula pertanyaan demi pertanyaan yang diajukan oleh penyiar Elshinta, Silvi Nursakinah. Hingga memasuki sesi terahir, penyiarpun meminta closing statment dari bu iir, beliaupun menyampaikan “ untuk pendengar Elshinta, segera tentukan pilihan anda meraih kesuksesan bersama Umaha. Kenapa harus di Umaha? Karena selain biaya pendidikan yang murah, namun bukan murahan, waktu kuliah yang fleksibel, juga sarana dan prasarana pembelajaran yang lengkap serta didukung oleh tenaga pengajar yang kompeten dibidangnya. Mulai S2, Doktor Hingga Profesor semua ada di Umaha”. Agak berbeda memang dengan bu iir ketika narasumbernya adalah Dr. Asri Wijayanti, bu Asri sapaan beliau ketika menjadi narasumber di media terlihat lebih serius. Dengan mengedepankan keahliannya dibidang hukum ketenagakerjaan, beliau mengulas habis tentang Perlindungan Hukum Untuk Pekerja Wanita di Radio Suara Muslim Surabaya. Dipandu oleh penyiar Elsa Khairunisa dan disiarkan melalui 93,8 FM dalam program Mozaik mulai pukul 10:00 hingga pukul 11:00 WIB. Dalam acara tersebut juga disiarkan secara live melalui siaran streaming youtube Suara Muslim, acara ini lebih memberikan edukasi kepada masyarakat terkait hukum ketenagakerjaan. Ketika acara ini berlangsung, ada pendengar yang bertanya terkait perlindungan hukum untuk teanaga kerja wanita yang sedang haid. Pertanyaan datang dari pendengar yang bernama Retno Palupi, Bu Asripun menjawabnya dengan lugas bahwa “ memang semua sudah diatur dalam Undang Undang Tenagakerja, namun ada syarat yang harus dipenuhi yaitu karyawan harus memberitahukan terlebih dahulu kepada perusahaan, bahwa dirinya sedang haid, dan biasanya haid yang dianggap sakit. Namun pada kenyataanya kebanyakan  karyawan wanita yang sedang haid menganggap dirinya sehat dan bisa tetap bekerja artinya hal ini kondisional. Namun apabila perusahaan tidak memberikan izin cuti haid kepada karyawan yang sudah memberitahukannya maka perusahaan bisa dikenai pidana dan denda. Bu Asripun menambahkan “ apapun itu jenis pekerjaanya, tergantung pada komitmen awalnya ”. Pungkasnya. (Humas-Umaha)

BRANDING UMAHA MELALUI MEDIA Read More »

UMAHA MENGGELAR WORKSHOP AKSELERASI PENINGKATAN JABATAN FUNGSIONAL AKADEMIK DOSEN

Untuk meningkatkan kinerja dosen di lingkungkan Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo, Warek IV bidang Kerjasama, Humas dan SDM mengadakan workshop lanjutan yang sudah diadakan pada tanggal 9 Agustus yang lalu.  Jika tanggal 9 kemarin temanya adalah tentang peningkatan penjaminan mutu internal, maka hari ini Sabtu 12 Agustus 2023 adalah workshop akselerasi peningkatan jabatan fungsional akademik dosen dengan jadwal yang sudah tersusun rapi. Kegiatan ini dihadiri oleh narasumber dari  LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur yaitu, Ibu Dr. Mayastuti SE,. MSM. Selaku Layanan Koordinator Ketenagaan LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur  Dan Analisis Akademik LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur  Ony Ichsandrya ST,. MMT. Acara ini berlangsung di gedung rektorat lantai 1 Umaha dan diikuti oleh seluruh Civitas akademika Umaha. Acara workshop Jabatan fungsional Akademik Dosen ini merupakan salah satu program yang difasilitasi oleh Wakil Rektor IV bidang Kerjasama, Humas dan SDM, Dr Asri Wijayanti SH,. MH. CPM. Dalam sambutannya, mengatakan bahwa “ kegiatan workshop Jabatan fungsional Akademik Dosen ini agar para Dosen Umaha dapat mengakselerasi dan meningkatan kinerjanya sehingga kualitas dan profesionalisme dan kesejahteraan Dosen semakin baik “. Beliaupun menambahkan “ Kami menginginkan semua dosen yang berada di umaha ini untuk segera mencapai percepatan jabatan fungsionalnya masing masing dengan baik dan sesuai bidangnya. “ Dalam waktu dekat, Bu Asri sapaan akrabnya, menginginkan dan akan berusaha sekuat tenaga agar  semua dosen yang ada di lingkungan Umaha untuk segera mendapatkan jabatan fungsional akademik tanpa terkecuali. Harapan dan keinginan inipun disambut hangat oleh selurus peserta workshop pada siang hari ini. Acarapun dilanjutkan dengan pemaparan materi dari kedua narasumber dan dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab. Ketika memasuki sesi tanya jawab, banyak sekali dosen dosen dengan antusias menanyakan hal hal yang berkaitan dengan persyaratan percepatan jabatan fungsional dosen. Diantaranya adalah pertanyaan yang diajukan oleh bu Lila Puji Lestari dari fakultas Ilmu Kesehatan, “ terhitung mulai kapan seorang dosen boleh mengajukan jabatan fungsional? \\\” Dr. Mayastuti SE,. MSM. Selaku Layanan Koordinator Ketenagaan LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur menjawab pertanyaan tersebut “ seorang dosen boleh mengajukan Jabatan fungsional setelah satu tahun terhitung sejak SK dosen keluar “. Pertanyaan demi pertanyaanpun terus bergulir mengalir hingga tak terasa hampir seluruh fakultas dan prodi terwakili oleh setiap pertanyaan yang dilontarkan. Begitupula dengan narasumber yang luar biasa dengan lugasnya menjawab setiap pertanyaan dengan jelas dan gamblang. Untuk diketahui bahwa Jabatan Fungsional Dosen atau disebut Jabatan Akademik Dosen adalah kedudukan yang menunjukkan tugas, tanggung jawab, wewenang dan hak seseorang dosen dalam suatu satuan pendidikan tinggi yang dalam pelaksanaannya didasarkan pada keahlian tertentu serta bersifat mandiri. Jabatan Akademik atau Fungsional Dosen atau yang biasa disebut jafa merupakan jabatan keahlian dengan jenjang tingkatan dari yang paling rendah sampai dengan yang paling tinggi, terdiri dari Asisten Ahli, Lektor, Lektor Kepala, serta Profesor. Acara workshop inipun berjalan lancar hingga pukul 13.00 WIB dan diakhiri dengan foto bersama narasumber. Bahkan selepas foto bersamapun narasumber dan peserta masih terlihat melakukan diskusi kecil kecilan. sebenarnya acara workshop ini masih terus berlangsung hingga 26 agustus 2023 dengan jadwal dan narasumber yang sudah terjadwal. So… tunggu berita berikutnya ya guys.. (Humas-Umaha)

UMAHA MENGGELAR WORKSHOP AKSELERASI PENINGKATAN JABATAN FUNGSIONAL AKADEMIK DOSEN Read More »

SISTEM PENJAMINAN  MUTU INTERNAL UMAHA MENGADAKAN WORKSHOP BERSAMA LLDIKTI WILAYAH VII JAWA TIMUR

Perguruan tinggi adalah lembaga pendidikan tinggi dimana sebagai salah satu jenjang pendidikan yang diamanahkan oleh konstitusi dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Semua lembaga termasuk diantaranya lembaga Pendidikan tinggi harus dikelola dan diatur dengan sebaik mungkin dan harus menghadirkan Pendidikan yang berkualitas dan bermutu. tidak bisa dipungkiri jika sebuah Perguruan Tinggi mampu menghadirkan Pendidikan yang bermutu, maka akan menghasilkan lulusan dan SDM yang bermutu pula. Guna mewujudkan pendidikan yang berkualitas dan bermutu, Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo atau Umaha menggelar workshop Sistem Penjamin Mutu Internal dengan menghadirkan beberapa narasumber dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VII Jawa Timur pada hari Rabu, 9 Agustus 2023. Kegiatan ini menghadirkan 3 narasumber dari LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur diantaranya adalah Kepala Bagian Umum LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur dr. Ivan Rovian, M. Kp., sebagai Keynote Speaker. Sementara narasumber yang lainnya adalah Koordinator Pokja Sertifikasi dan Mutu Pendidik LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur Muhammad Mahmud S.Kom., Mkom. Dan Vita Oktaviyanti S.Si selaku pengolah data LLDIKTI Wilayah VII Jawa timur. Acara diawali dengan sambutan dari Rektor Umaha dr. Hidayatullah Sp.N dan dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Bagian Umum LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur dr. Ivan Rovian, M. Kp., sebagai Keynote Speaker. Dalam sambutannya dr. Ivan memaparkan pengetahuan apa saja yang harus dimiliki oleh seorang auditor mutu internal dalam sebuah Perguruan Tinggi. Beliau juga dengan senang hati menawarkan bantuan kemudahan kepada auditor Umaha apabila menemui kesulitan dalam hal menjalankan kegiatan Penjaminan Mutu Internal. Sementara itu, Rektor Umaha dr. Hidayatullah Sp.N menjelaskan, “ acara ini bertujuan untuk menguatkan kembali penyelenggaraan kegiatan Penjaminan Mutu Internal di Umaha. Selain untuk menambah pengetahuan auditor mutu yang berkualitas dalam pengujian yang sistematik, mandiri, dan terdokumentasi untuk memastikan pelaksanaan kegiatan di Umaha sesuai prosedur dan hasilnya sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan Tinggi “. Selepas acara sambutan, narasumber dan tim memaparkan materi-materi terkait pengetahuan yang wajib dimiliki seorang Auditor Mutu Internal. Koordinator Pokja Sertifikasi dan Mutu Pendidik LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur Muhammad Mahmud S.Kom., Mkom menjelaskan kepada para peserta workshop \\\” Sistem Penjaminan Mutu Internal  di Perguruan Tinggi sering gagal karena dianggap sebagai rutinitas administrasi, padahal pelaksanaan Sistem Penjaminan Mutu Internal  adalah salah satu pintu masuk untuk menjadi kampus bermutu. Inti dari pada Sistem Penjaminan Mutu Internal  itu sendiri adalah adanya budaya kerja, kemajuan tekhnologi informasi, dan etos kerja yang tinggi \\\”.  Acara workshop yang berdurasi 4 jam ini berjalan tanpa hambatan suatu apapun dan diikuti oleh seluruh dosen tetap Umaha yang berjumlah 96 dosen, acara diakhiri dengan foto bersama. (Humas-Umaha)

SISTEM PENJAMINAN  MUTU INTERNAL UMAHA MENGADAKAN WORKSHOP BERSAMA LLDIKTI WILAYAH VII JAWA TIMUR Read More »

FESTIVAL SHOLAWAT AL BANJARI SE-JAWA TIMUR YANG DISELENGGARAKAN OLEH UKKI UMAHA

Dalam rangka rangkaian satu Dekade Disnatalis Universitas Maarif Hasyim Latif atau Umaha Sidoarjo, Unit Kegiatan Kerohanian Islam (UKKI) Umaha menggelar Festifal Sholawat Al Banjari tingkat umum se-Provinsi Jawa Timur. Festifal ini diikuti oleh oleh 37 peserta dari berbagai kota di jawa timur yang digelar di gedung Graha Anugrah Gusti Umaha Sidoarjo pada hari minggu 6 Agustus 2023. Acara dibuka oleh wakil Rektor IV DR. Asri Wijayanti tepat pukul 13.00 WIB, dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa “ acara ini adalah wujud dari pelestarian budaya islam, sholawat Al Banjari ini juga masih merupakan kegiatan yang berhaluan Ahlusunnah Wal Jamaah, untuk itu diharapakan bagi para generasi muda untuk bisa tetap berkegiatan positif dan meninggalkan kegiatan negatif dengan mengikuti kegiatan Sholawat Al Banjari ini ”. Sementara itu pembina UKKI dan sekaligus Direktur Kemahasiswaan Umaha M. Syarif Hidayatullah M.pdi, menjelaskan ada beberapa aturan yang harus dilaksanakan oleh para peserta, diantaranya adalah satu grup terdiri dari maksimal 10 orang,  dengan membawakan dua lagu sholawat berbahasa arab dan satu lagu jingle dengan durasi waktu 12 menit. “untuk kriteria penilaian vokal 40 poin, nilai musik dan variasi 30 poin dan nilai syair dan performance 30 poin. Selain itu, 37 grup yang mengikuti Fesban ini akan memperebutkan 5 gelar juara dan memperoleh hadiah berupa trophy, sertifikat dan uang tunai,\\\” ujarnya.  Ada tiga dewan juri dalam Festifal sholawat Al Banjari ini, yaitu ustad Nadif  (vokal) dari Jombang, ustad Alfan Anshori (musik) dari sidoarjo dan ustad Syarif Hidayatullah (adab) dari sidoarjo. Hasil pun diperoleh. Juara 1 diraih oleh grup Nidaus Shoba (Gresik), juara 2 grup Al Liwa’ (Pasuruan) dan juara 3 diarih oleh grop Al Barokah (Pasuruan). Sementara itu juara harapan 1 diraih oleh grup Secangkir Sholawat (Sidoarjo), sedangkan untuk juara harapan 2 diraih oleh grup Kecubung (Mojokerto). Untuk diketahui bersama bahwa Festifal sholawat Al Banjari ini adalah salah satu rangkaina dari beberapa kegiatan dalam rangka satu Dekade Disnatalis Umaha Sidoarjo, ada acara dan kegiatan apalagi di Umaha untuk berikutnya?.. so tetap setia kunjungi web ini ya ?…(Humas-Umaha).

FESTIVAL SHOLAWAT AL BANJARI SE-JAWA TIMUR YANG DISELENGGARAKAN OLEH UKKI UMAHA Read More »

PELEPASAN KKN UMAHA 2022-2023

Universitas Maarif Hasyim Latif atau Umaha sidoarjo menggelar acara pelepasan Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2022-20223, di gedung Anugrah Gusti Umaha Jl. Raya ngelom megare  no 30 taman sidoarjo pada pagi hari ini 30 Juli 2023. Acara pelepasan KKN tersebut dihadiri oleh beberapa pejabat dan tokoh masyarakat diantaranya adalah Gubernur Jawa Timur yang diwakili oleh Staf Ahli Kesra Prov Jatim Imelda Judith SH. kepala kecamatan wonoayu dan kecamatan Taman , hadir pula dari Koramil dan Polsek Taman, dan tidak lupa 4 kepala desa dari kecamatan wonoayu kabupaten Sidoarjo turut serta hadir dalam acara pelepasan KKN tersebut. Empat desa dikecamatan wonoayu yang akan menjadi tempat KKN mahasiswa Umaha adalah desa Becirongengor, desa karang puri, desa Ploso dan desa Sawo Cangkring. jumlah keseluruhan mahasiswa yang nantinya akan  melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan melakukan KKN sebanyak 420 Mahasiswa,  dari jumlah mahasiswa tersebut dibagi menjadi 16 kelompok dan tiap tiap kelompok akan didampingi oleh satu Dosen Pendamping Lapangan (DPL). menariknya dari tiap nama nama kelompok yang dipakai menggunakan nama nama ulama besar Nahdhotul Ulama.  Menurut Rektor Umaha dr. Hidayatullaah Sp.N  dalam sambutan acara pelepasan KKN tersebut mengatakan bahwa \\\” diberikannya nama nama ulama besar ditiap kelompok tersebut bukan tidak ada alsannya, namun diharapkan seluruh mahasiswa yang terlibat KKN bisa meneladani sifat dan perilaku para Ulama besar kita\\\”. Beliau juga menambahkan dengan adanya KKN ini, mahasiswa umaha diharapkan bisa memberikan kontribusi yang positif terhadap 4 desa di kecamatan wonoayu tersebut. Pelepasan KKN tersebut dilakukan secara simbolis dengan pemasangan atribut oleh Rektor Umaha kepada mahasiswa, KKN yang berlangsung dari tanggal 1 Agustus hingga 31 Agustus 2023 dengan mengangkat Tema Bersinergi Membangun Desa melalui Optimalisasi potensi Lokal Berbasis Kewirausahaan Guna Mewujudkan Sustainable Development Goals (SDG\\\’s). Sementara itu ketua Panitia KKN 2022 – 2023 Bapak Khairil Anam S.Kom, M.Kom mengatakan kepada media bahwa dari masing masing kelompok mempunyai program kerja masing masing. Salah satunya adalah meningkatkan output para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah di desa tersebut. Selain itu memaksimalkan teknologi pemasaran yang saat ini lagi booming yaitu dengan digital marketing di media sosial. Tujuan KKN adalah meningkatkan empati, kepedulian dan menerapkan Ilmu Pengetahuan Teknologi (IPTEK) kepada masyarakat dan Mahasiswa akan membantu masyarakat sebisa dan sekuat tenaga disamping itu mereka juga mempunyai program kerja namun kami tidak membatasi hanya berdiam terpaku pada program kerja tersebut  imbuhnya dalam pelepasan KKN 2022-2023. (Humas-Umaha)

PELEPASAN KKN UMAHA 2022-2023 Read More »

PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA PIDATO YANG DIGELAR OLEH UMAHA

1 Muharram merupakan Tahun baru Islam dalam kalender Hijriah atau kalender Islam. Bulan Muharram juga dikenal dengan sebutan bulan Syuro/Asyuro. Penanggalan 1 Muharram ini bertepatan dengan peristiwa yang sangat penting yaitu hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekkah menuju Madinah pada Tahun 622 Masehi. Muharram berasal dari kata ‘haram’ yang berarti diharamkan ataupun terlarang yaitu dilarang melakukan peperangan dan pertumpahan darah. Dalam memperingati Tahun baru Islam ini BEM Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo mengadakan lomba pidato SMA/SMK Sederajat se-Jawa Timur dengan mengangkat tema “Kemuliaan 1 Muharram 1445 H”. Tujuan dari dari kompetisi ini adalah untuk membangkitkan semangat generasi muda dalam syiar Islam sekaligus jalan dakwah. Melalui peringatan hari besar Islam ini diharapkapkan dapat meningkatkan Ukkhuwah Islamiayah dan tali silaturahmi. Karena dizaman globalisasi ini, perkembangan teknologi berkembang pesat, yang dapat menyebabkan penurunan nilai-nilai agama pada remaja muslim. Pada Hari Minggu, 23 Juli 2023 tepat pada pukul 11.00 WIB, telah dilaksanakan pengumuman lomba pidato melalui zoom meet yang diikuti oleh 30 peserta terdiri dari berbagai sekolah SMA/SMK Sederajat di Jawa Timur. Antusias dari para peserta lomba memberikan semangat kepada panitia dalam melaksanakan acara ini. Berikut data nama peserta dan asal sekolahnya. NO. NAMA PESERTA ASAL SEKOLAH 1. Khusnul Khotimah SMK BHAKTI INDONESIA MEDIKA PPMU 2. Tiwi Pertama Della SMK YPM 3 TAMAN 3. Gustaf IkhsanRofik Mauludtanto SMK YPM 3 TAMAN 4. Alfania Lumatul Naura SMAN 3 JEMBER 5. Samuel Wiranata Dayan SMA SANTO CAROLUS 6. Nahel \\\’Aniqo Bernessa Clarissa El□Ar MAN 2 KOTA KEDIRI 7. Monica Aulia SMA MUHAMMADIYAH 2 GENTENG 8. Rahmah Nur Afifah SMAN 1 TAMAN 9. Mutiara Az-Zahra Putri Santoso SMAN 1 BOYOLANGU 10. Reyza anggik maulana SMK ISLAM MBAH BOLONG 11. M. Kamaluddin SMKI MBAH BOLONG 12. Flora Brilyana Putri Arzeti SMK PEMUDA KRIAN 13. Pratistha Hany Kurnia SMAN 1 BADEGAN PONOROGO 14. Sayyidatun Kamilah SMAN 1 JOMBANG 15. Givania Kymberly Chealchiolita SMAN 2 KEDIRI 16. Ahmad Ujang Sholeh MAN 5 KEDIRI 17. Muflihah intan nurani MAN BONDOWOSO 18. Diva Astika MAN 01 PACITAN 19. Rasya Alfatoni SMAN 1 SIDOARJO 20. Aprillia Nur Chasanah SMA YPM 2 SUKODONO 21. Zalfa Keisya Naura Islami SMA NEGERI 1 BABAT 22. Cyntia Angelia Purnama SMAN 4 MADIUN 23. Azzahra Novia Fatmawat SMKN 1 PONOROGO 24. Chika Alifia Wijaya SMAN 1 SIDOARJO 25. Sofiyah MA NURUL ULUM 2 MALANG 26. Fatimah Az Zahro MA NURUL ULUM 2 27. Nayla Izzatul Maghfiroh MA NURUL ULUM 2 28. Muhammad Nazar. C. A MA AL-KHOZINY 29. Afifah Yogi Qurrotuaini SMAN 1 BABADAN PONOROGO 30 Raras Dwi Mustikaningrum SMAN I BADEGAN PONOROGO Didalam lomba ini para peserta wajib meng-upload video pidatonya di Instagram masing-masing dengan ketentuan dan format video yang telah dijelaskan oleh panitia pada saat Technical Meeting dan Guidebook yang dibagikan digrup peserta lomba. Pengahargaan atau hadiah yang akan didapatkan oleh Juara 1, 2, dan 3 berupa sertifikat, uang pembinaan, dan gratis biaya DPP. Serta dalam lomba pidato ini terdapat tiga juri yang sangat kompeten dibidangnya yaitu Nadiah Al Batati, M. Si., M. Syarif Hidayatulloh, M. Pd. I., dan Zulfan Arfiansyah, S. Kom. Sesuai dengan aspek penilaian lomba yang terdiri dari 2 aspek yakni, 20% like postingan Instagram dan 80% penilaian juri didapatkan tiga pemenang lomba pidato. Juara 1 dipeoleh poin sebesar 383 dengan nomer urut 030 atas nama Raras Dwi Mustikaningrum dari SMAN 1 BADEGAN PONOROGO. Juara 2 diperoleh poin sebesar 341 dengan nomer urut 016 atas nama Ahmad Ujang Sholeh dari MAN 5 KEDIRI. Dan juara 3 diperoleh poin sebesar 287 dengan nomer urut 002 atas nama Tiwi Pertama Della dari SMK YPM 3 TAMAN. Sedangkan bagi peserta yang tidak juara tetap akan mendapatkan sertifikat peserta.

PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA PIDATO YANG DIGELAR OLEH UMAHA Read More »

UMAHA UNTUK PENDIDIKAN INDONESIA BERKUALITAS LIVE AT TV9

Umaha atau Universitas Maarif Hasyim Latif  Sidoarjo  baru baru ini telah melakukan Talk show di TV9 tepatnya pada tanggal 15 Juni 2023 pada pukul 20:00 hingga 21:00 WIB. Sebagai nara sumber hadir Rektor Umaha dr. Hidayatullah Sp.N dan wakil rector IV DR. Asri Wijayanti SH,. MH. CPM. Sedangkan acara dipandu oleh penyiar TV9 Ely Prabowo yang disiarkan secara live. Dalam acara Ruang edukasi dengan mengangkat Tema Umaha untuk pendidikan Indonesia berkualitas penyiar menyajikan acara dengan didahului pengenalan Umaha kepada pemirsa. Umaha adalah lembaga perguruan tinggi dibawah naungan LPTNU atau Lembaga Perguruan Tinggi Nahdotul Ulama. Dibangun diatas lahan seluas 2 hektar lebih dan terintegrasi oleh kota kota besar di Jawa Timur. Tepatnya berada di Jl. Raya ngelom megare no 30 Taman Sidoarjo. Dalam wawancaranya, pertanyaan pertama ditujukan kepada Rektor Umaha dengan pertanyaan  “bagaimana anda melihat dunia pendidikan saat ini?” dengan lugasnya Rektor umaha menjawab bahwa “dunia pendidikan saat ini sudah mengalami perubahan yang cukup signifikan, artinya mengalami kemajuan yang cukup baik. Sedangkan pendidikan yang berkualitas adalah pendidikan yang mampu menciptakan lulusan yang memiliki kemampuan atau kompetensi, baik kompetensi akademik maupun kompetensi kejuruan, yang dilandasi oleh kompetensi personal dan sosial, serta nilai-nilai akhlak mulia, yang keseluruhannya merupakan kecakapan hidup atau life skill.” Ditambahkan oleh Rektor Umaha dr Hidayatullah Sp.N apabila Umaha ini sesuai dengan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia nomor : 607/O/2014 tanggal 17 Oktober 2014 maka 3 (tiga) Sekolah Tinggi dan 1 (satu) Akademi, resmi menjadi UMAHA Sidoarjo. Letak yang strategis Umaha juga sebagai bahan pertimbangan calon mahasiswa baru, Umaha berbatasan dg Surabaya, Gresik dan Mojokerto. Talk show dibagi dalam 4 sesi selama satu jam, di tiap sesi pertanyaan diberikan kesempatan kepada Rektor dan warek untuk menjawab secara bergantian. Setelah jedah iklan kurang lebih 4 menit, dilanjutkan sesi kedua dengan pertanyaan pertanyaan yang mengalir. Di sesi kedua gilran wakil Rektor menjawab pertanyaan dari penyiar tentang akademik, ada berapa fakultas dan berapa prodi? Dengan tegasnya Warek IV DR. Asri Wijayanti SH,. MH,.CPM. menyampaikan “ada empat fakultas dan 15 prodi di Umaha, dan semuanya terakreditadi B. fakultas Ekonomi dan bisnis, fakultas Hukum, Fakultas Teknik, fakultas Ilmu Kesehatan . Ada juga pasca sarjana magister Hukum dan magister manejemen.” Beliau juga menyinggung tentang implementasi MBKM  atau kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Seluruh program studi S1 di Umaha telah melaksanakan kurikulum MBKM, dalam implementasi kurikulum MBKM tersebut, mahasiswa diberikan kesempatan untuk berkuliah di luar program studinya, dan aktivitasnya. Perkuliahan di luar program studi memiliki bobot sekitar 20 SKS bobot tersebut tergantung dari kurikulum masing-masing program studi. Dalam sesi berikutnya Rektor Umaha memberikan informasi kepada pemirsa bahwa ada beberapa beasiwa yang bisa didapatkan di Umaha, diantaranya adalah beasiswa tahfid Alquran minimal 3 juz free DPP, 10 juz free DPP dan SPP 2 semester, diatas 10 Juz free DPP dan SPP sampai lulus. dan tersedia juga beasiswa KIP. Rektor Umaha juga mengingatkan kepada pemirsa jangan sampai ketinggalan promo promo menarik yang diberikan oleh Umaha pada event event tertentu. Misalnya free DPP pada event Ulang tahun Persebaya baru baru ini, hal ini berlaku dari tanggal 13 sampai dengan tanggal 19 Juni 2023. Sebagai closing statement dari talk show yang berdurasi selama 60 menit tersebut Host TV9 Ely Prabowo memberikan kesempatan kepada warek IV terlebih dahulu untuk memberikan jawaban mengapa harus di Umaha?. Bu asri (sapaan akrab beliau) menjawab mengapa harus di Umaha, karena selain sarana dan prasarana lengkap, biaya kuliah di umaha juga ringan, didukung tenaga dosen mulai dari profesor,  doktor, hingga akademisi yang berkompeten, yang melahirkan banyak lulusan berkualitas. Sebelum acara berakhir, Rektor Umaha juga memberikan closing statement bahwa Umaha dibawah  Yayasan Pendidikan dan Sosial Maarif (YPM) Sidoarjo, memiliki komitmen untuk mengembangkan komunitas belajar yang menyenangkan, selalu berkembang, dan selalu membuka tangan merangkul semua pemuda-pemudi untuk terus maju dan berprestasi pungkasnya. (Humas Umaha)

UMAHA UNTUK PENDIDIKAN INDONESIA BERKUALITAS LIVE AT TV9 Read More »

PENANDATANGANAN MOU ANTARA UMAHA DENGAN PERGURUAN TINGGI WILAYAH INDONESIA TIMUR

Pertama kalinya setelah pelantikan pejabat struktural Universitas Maarif Hasyim Latif tepatnya pada tanggal 17 Mei 2023 yang lalu, wakil rektor IV bidang SDM, Kerjasama dan Humas melakukan beberapa kerjasama dengan berbagai Universitas di Indonesia. Diantaranya yang dilakukan hari ini, Rabu 24 Mei 2023 adalah kerjasama dengan Universitas Islam jakarta dan  Universitas Kristen Artha Wacana Kupang Nusa Tenggara Timur. Dalam proses  penandatanganan kerjasama tersebut langsung ditandatangani oleh masing masing rektor  dari universitas masing masing yang dilakukan secara daring. Rektor UMAHA dr. Hidayatullah SP,n dengan didampingi oleh Warek II dan III menandatangani MOU tersebut dari gedung rektorat UMAHA sidoarjo. Adapaun rektor dari UKAW Dr. Ayub Urbanus Imanuel Meko menandatangani MOU dari Kupang NTT, sedangkan Rektor UIJ Prof. Dr. Raihan menandatangani Mou dari Jakarta. Meskipun penandatanganan MOU dari ketiga Universitas tersebut dilakukan secara luring dan daring namun rektor UMAHA dr. Hidyatullah  mengharapkan agar kerjasama ini membawa manfaat yang berkesinambungan dalam pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dalam kerjasama tersebut wakil rektor IV Umaha  Dr, Asri Wijayanti menyatakan bahwa \\\” tujuan dari kerjasama ini adalah untuk memanfaatkan kemapuan sumber daya para pihak dalam melaksanakan pembinaan dan pengembangan tugas terkait perwujudan dan pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi\\\”. Beliau juga menambahkan jika kerjasama ini meliputi bidang Pendidikan atau Pengajaran, bidang Penelitian, bidang Pengapdian Kepada Masyarakat, Pelaksanaan MBKM, Publikasi Bersama dan Pemanfaatan Sumber Daya Bersama dalam bidang Tri Dharma. Selain Kerjasama antar Universitas, UMAHA juga melakukan kerjasama antar Fakultas. Hal ini dibuktikan dengan penandatanganan perjanjian kerjasama fakultas hukum UMAHA dengan Fakultas Hukum UIJ dan Fakultas Hukum UKAW yang berlangsung di Kupang nusa Tenggara Timur pada hari ini. Sebagai Implementasi dari kerjasama antar fakultas Hukum Umaha dengan Fakultas hukum UIJ dan Fakultas Hukum UKAW, hari ini rabu 24 mei 2023 Fakultas Hukum dari ketiga Universitas tersebut mengadakan Seminar Nasional dengan tema Dilematika Implementasi Restoratif Justice di Bidang Ketenagakerjaan. Sebagai nara sumber dari UMAHA adalah Warek IV Dr, Asri Wijayanti, narasumber  dari UKAW adalah warek III Dr. Filmon M. Polin, sedangkan dari UIJ adalah Dr. Farhana. selain narasumber dari ketiga Universitas tersebut penyelenggara juga menghadirkan narasumber dari Dinas Kopnakertras NTT, Thomas Suban Hoda ST. Dengan adanya Seminar Nasional  yang diadakan di Universitas Kristen Artha Wacana Kupang NTT diharapkan selain sebagai pengembangan Tri  Dharma Perguruan tinggi juga akan membawa dampak positif bagi perkembangan ilmu hukum di Indonesia. (Humas Umaha)

PENANDATANGANAN MOU ANTARA UMAHA DENGAN PERGURUAN TINGGI WILAYAH INDONESIA TIMUR Read More »