September 3, 2023

COSPLAY DI PENUTUPAN PKKMB UMAHA

Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2023/2024 Universitas Maarif Hasyim Latif atau Umaha Sidoarjo  ditutup, Minggu (3/9/2023) sore. Setelah resmi menjadi bagian keluarga besar kampus sang Jawara ini, para mahasiswa diajak untuk menjadi generasi yang inovatif dan kolaboratif. Penutupan ini dilakukan oleh Rektor Umaha dr. Hidayatullah Sp.N dengan suasana semarak dan penuh keakraban. Acara ini juga diisi dengan pementasan cosplay yang dibawakan oleh jajaran pimpinan dan mahasiswa Umaha. Acara semakin berkesan ketika jajaran pimpinan berjalan diatas catwalk dengan menggunakan kostum cosplay. Rektor Umaha terlihat menggunakan kostum Justice Bou. Sedangkan untuk pejabat struktural terlihat ada yang memakai cosplay Cleo patra, penyihir hokwards, bajak laut, bahkan Harry potter. Dalam sambutannya, rektor Umaha menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh panitia pelaksana, khususnya kepada organisasi kemahasiswaan dan seluruh jajarannya juga diberikan apresiasi karena sudah membuktikan komitmen dan loyalitas yang luar biasa, sehingga keseluruhan kegiatan PKKMB terlaksana dengan baik. Beliau juga berharap agar seluruh mahasiswa bisa menjadi Jawara dan menjalankan aktivitas akademiknya di Umaha dengan rasa gembira. Rektorpun menutup acara PKKMB tersebut dengan ditandai pelepasan ID Card pada mahasiswa baru yang disambut tepuk tangan oleh seluruh peserta PKKMB yang hadir. Sedangkan Menurut ketua panitia PKKMB Bpk Syarif Hidayatulaah M.Pd.I dengan adanya penutupan PKKMB ini beliau berharap semoga mahasiswa baru ini bisa aktif dalam kegiatan kemahasiswaan Universitas karena untuk mengasah soft skill mereka, dan semoga mahasiswa bisa dengan cepat beradaptasi dengan kampus yang berwawasan ahlusunnah waljamaah ini. Sebagai informasi PKKMB dibuka pada tanggal 1 September 2023. Yang sebelumnya diawali dengan kegiatan Nafas Umaha, yaitu istighosah dan Keaswajaan yang diikuti oleh kurang lebih 500 peserta. Mahasiswa tersebut terbagi dalam empat fakultas, yaitu Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Hukum dan Fakultas Ilmu Kesehatan. Selama kegiatan PKKMB para peserta tidak hanya mendapatkan materi tentang kebijakan universitas dan kementerian, tetapi juga lainnya yang arahnya untuk penguatan karakter, mulai dari pendidikan anti korupsi, pencegahan dan penanggulangan radikalisme, pencegahan dan penanganan bullying, bahaya narkoba, dan sebagainya. (Humas-Umaha)

COSPLAY DI PENUTUPAN PKKMB UMAHA Read More »

Kegiatan PPKMB UMAHA Tahun 2023 Hari Kedua

Author Khoirul Ngibad, S.Si., M.Si. Dosen di Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Maarif Hasyim Latif dan Warek Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Kreativitas, PMB dan Alumni Kegiatan PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa) UMAHA pada hari kedua diawali dengan pengukuhan/peresmian mahasiswa baru (maba) UMAHA Tahun Akademik 2023-2024. Senat UMAHA yang terdiri dari rektor, wakil rektor, para dekan, dan para kaprodi memasuki gedung Graha Gusti II. Kegiatan tersebut dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars UMAHA dan Ya Lal Wathon. Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan ketua panitia PKKMB tahun 2023 dilanjutkan dengan sambutan Presiden mahasiswa UMAHA dan yang terakhir adalah sambutan dari Rektor UMAHA. Dalam sambutan tersebut, Bapak Rektor memperkenalkan masing-masing anggota Senat, mulai dari para Wakil Rektor, para Dekan, dan para Kaprodi.  Perkenalan masing-masing anggota Senat tersebut membuat suasana acara menjadi lebih hidup dan ramai dan hal itu penting agar para maba UMAHA mulai mengetahui siapa saja para Wakil Rektor UMAHA, siapa saja para Dekan UMAHA dan juga siapa saja para Kaprodi di lingkungan UMAHA. Dalam kesempatan tersebut, Rektor juga mengingatkan bahwa generasi muda merupakan agen perubahan. Generasi muda mempunyai energi yang luar biasa untuk melakukan perubahan, tentunya perubahan yang lebih baik. Rektor juga berharap bahwa para maba dapat menyelesaikan perkuliahan dengan baik, mempunyai pengalaman akademis dan non akademis yang baik di UMAHA sehingga dapat lulus dan menjadi SDM atau alumni yang unggul yang dapat bersaing di level lokal sampai nasional. Bapak Rektor juga mulai mengenalkan sebutan JAWARA UMAHA. Jadi, maba UMAHA harus menjadi calon – calon juara. Ke depannya dari tahun pertama sampai tahun ketiga atau keempat agar semakin banyak prestasi akademik dan prestasi akademik yang bisa diraih oleh para maba. Bapak Rektor juga mengingatkan adanya tradisi baik di lingkungan UMAHA yang harus dijaga agar kampus UMAHA mempunyai keunikan dan juga mempunyai pembeda dengan kampus lain di Indonesia. Kemudian, peresmian maba tersebut dilanjutkan dengan pemutaran pidato Menteri Kemdikbud-Ristek, Nadiem Makarim. Kemdikbud-Ristek telah memberikan himbauan kepada seluruh perguruan tinggi agar menayangkan video pidato Kemdikbud-Ristek dalam kegiatan PKKMB dan UMAHA sudah melakukannya pada kegiatan PKKMB tersebut. Kegiatan peresmian maba ditutup dengan penyematan Jas Almamater UMAHA. Rektor didampingi oleh wakil rektor 1, 2, 3, dan 4 melakukan penyematan Jas Almamater UMAHA yang diwakili oleh dua mahasiswa baru UMAHA, satu putra dan satu putri, dan dilanjutkan juga dengan pemakaian almamater dari seluruh maba dalam kegiatan tersebut. Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi ke-UMAHA-an oleh Dr. M. Zamroni, M.H. Para maba UMAHA diberikan materi tentang struktur kepemimpinan yang ada di UMAHA, bagaimana visi dan misi UMAHA, dan apa target UMAHA ke depan. Dengan demikian, para maba akan semakin mengenal UMAHA lebih dekat. Ke depan, para mahasiswa bisa dapat bersinergi, berkolaborasi, dan menciptakan prestasi di bidang akademik dan non akademik sehingga akan tercipta SDM yang unggul demi kemajuan bangsa tercinta. Materi selanjutnya adalah tengan ke-YPM-an yang disampaikan oleh pengawas YPM (Yayasan Pendidikan Sosial Ma’arif), H. Aslam Khitami, S.Pd. Materi tersebut juga sangat penting agar maba bisa lebih familiar dengan YPM yang merupakan badan pelaksana dari UMAHA itu sendiri. YPM menaungi banyak lembaga pendidikan, mulai SD, SMP, SMA/SMK, dan Perguruan Tinggi. Maba sudah menjadi warga UMAHA dan otomatis menjadi warga YPM. UMAHA adalah YPM dan YPM adalah UMAHA. Jadi, ketika nanti ada kegiatan – kegiatan antara UMAHA dan YPM maka dapat kerjasama yang baik tidak hanya di tingkat pimpinan saja, namun juga di tingkat mahasiswa.

Kegiatan PPKMB UMAHA Tahun 2023 Hari Kedua Read More »